header

Sederet Seleb di Acara Pernikahan Dinda Hauw dan Rey Mbayang, Disorot Karena Tidaak Pakai Masker


Pernikahan Dinda Hauw dan Rey Mbayang tidak hanya disorot karena mereka melakukan proses taaruf. Tetapi juga karena ketika pesta berlangsung, banyak tamu undangan yang terlihat tidak memakai masker. Termasuk beberapa selebritis berikut ini…
Pesta pernikahan Dinda Hauw dan Rey Mbayang berlangsung dengan meriah beberapa waktu lalu. Puluhan tamu undangan tampak hadir, termasuk beberapa orang seleb ternama.
Yang kemudian menjadi sorotan adalah potret para seleb ketika berpose bareng pengantin. Baik mempelai maupun tamunya. Termasuk penyanyi Syakir Daulay.
Kehadiran Rizky Billar yang mencuri perhatian karena kedekatannya dengan Dinda Hauw, juga disorot karena tidak memakai masker.

Memang tidak semua orang absen memakai masker di acara ini. Beberapa di antara mereka masih tampak anteng dengan maskernya.
Tetapi sebagian yang foto dengan pengantin, memilih melepaskan masker mereka.
Tissa Biani yang menjadi salah satu tamu undangan juga melepaskan masker ketika foto dengan pengantin.
Demikian juga dengan aktris Febby Rastanty yang tak memakai masker dan berdiri berdekatan dengan kedua mempelai.
Anisa Rahma dan Anandito Dwi juga lepas masker selama acara berlangsung. Mereka juga berdiri berdekatan dengan mempelai dan beberapa tamu undangan.

Karena berlangsung di tengah pandemi, absennya masker di pernikahan Dinda dan Rey Mbayang jadi sorotan.
Namun hingga saat ini kedua mempelai tidak memberikan komentar atas protes para netizen yang menyorot absennya masker di acara pernikahan ini.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel